Jangan goda macan tidur (serial resep bijak 13)
Menggoda macan tidur itu ibarat ular yang mencari penggebuk. Dan ular yang mencari penggebuk sama saja dengan orang yang mencari-cari alasan untuk menolong orang lain. Akhirnya pertolongan itu justru berubah jadi "bumerang". Bukan saja menggebuk diri sendiri, tetapi ikut pula menggebuk orang yang tadinya mau ditolong.
Kalimat panjang lebar di atas, intinya sebetulnya sederhana. Jangan memaksa diri untuk menolong orang, selama orang itu tidak mengharapkan pertolongan Anda. Jangan-jangan pertolongan Anda justru membuat dia makin jadi repot. Kedengarannya memang agak aneh, tetapi contoh di bawah ini barangkali bisa memberikan penjelasan.
Didi akan menikah dengan Sandi. Agus yang dulunya pernah naksir Sandi, mau menunjukkan jiwa besar dan menawarkan bantuannya. Mulanya Didi menolak karena memang tidak ada lagi yang perlu dibantu. Tapi Agus terus mendesak dan berkata, "Jangan malu-malu, Di. Aku menolong dengan tulus dan ikhlas." Didi jadi serba salah. Untuk menolak tawaran Agus, ia takut menyinggung perasaan bekas rivalnya itu. Akhirnya, diada-adakanlah sesuatu untuk dikerjakan Agus.
Ada dua orang yang dirugikan dalam hal ini. Pertama, Didi yang harus peras otak untuk mencari sesuatu yang dapat dikerjakan Agus. Orang kedua adalah Agus sendiri, yang sebetulnya tidak 100 persen ingin membantu. Dia cuma ingin membantu karena takut kalau tidak membantu akan dianggap kurang berjiwa besar. Dia jadinya terpaksa mengerjakan sesuatu yang sebetulnya tidak begitu menyenangkan bagi dirinya. Lebih sial lagi, bantuannya itu sesungguhnya tidak dihargai karena dirasa justru merepotkan.
Ada contoh lain tentang seseorang yang menawarkan bantuan kepada temannya yang sedang masak. Sebetulnya Si Teman ini lebih senang masak sendiri. Tapi karena tidak enak menolak bantuan ia suruh saja penolong itu untuk memotong kentang. Waktu kentang itu dipotong dengan ukuran yang kurang sesuai dengan harapannya, tentu saja yang ditolong makin jengkel. Jadilah pertolongan yang dasarnya memang cuma karena tidak enak kalau tidak membantu.
Untuk mencegah bantuan berubah menjadi gangguan, cobalah bersikap wajar. Kalau memang tidak hendak membantu, kalau memang tidak ada yang perlu dibantu, bersikap wajarlah. Tak perlu mengada-ada.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar